Loose powder Looke

Bedak merupakan salah satu produk makeup yang wajib digunakan setiap harinya. Pemakaian bedak bisa membuat wajah terlihat lebih segar seketika, namun Goddess perlu ketahui tips memilih bedak yang tepat.

Memilih bedak yang tidak sesuai dengan jenis kulit wajah, bisa menyebabkan makeup terlihat kering bahkan patchy. Oleh karena itu, Goddess perlu mengetahui tips memilih bedak sesuai dengan jenis kulit wajah.

Memilih Bedak Untuk Kulit Berminyak

tips memilih bedak

Kulit wajah yang berminyak cenderung memiliki pori-pori wajah yang lebih besar. Goddess sebaiknya lebih memperhatikan kandungan dalam bedak yang dipilih. Hindari bahan-bahan comedogenic yang dapat menyumbat pori-pori wajah.

Kulit Berminyak memiliki permasalahan utama produksi minyak yang berlebih, sehingga kulit wajah lebih cepat terlihat berkilau. Selain itu, Goddess yang memiliki kulit berminyak juga sangat rentan mengalami timbulnya jerawat setelah menggunakan makeup.

Sebab itulah, kulit berminyak direkomendasikan menggunakan bedak tabur atau Loose Powder. Jenis bedak ini memiliki tekstur yang lebih halus dan partikel yang lebih kecil, sehingga dapat menutup pori-pori dan menahan produksi minyak di wajah dengan baik.

Biasanya bedak tabur digunakan sebagai alas foundation atau pelembab, dan finishing touch setelah mengaplikasikan makeup. Namun, Goddess tetap bisa menggunakan jenis bedak ini untuk daily makeup dengan hasil yang lebih natural dan menyatu dengan kulit.

Sebagai rekomendasinya, Goddess bisa coba gunakan Holy Smooth and Blur Loose Powder dari Looké Cosmetics. Partikelnya yang lebih halus mampu menyamarkan pori-pori wajah dengan baik. Selain itu, bedak tabur ini dilengkapi dengan kandungan skincare Jojoba Oil yang memiliki kemampuan melembabkan kulit wajah secara alami. 

Bahan skincare dalam bedak tabur Looké ini juga akan membantu mengontrol sebum dengan baik, sehingga membuat makeup kamu lebih tahan lama.

Bedak Untuk Kulit Kering

Pressed Powder Looke

Pemakaian Bedak memang bisa menyerap produksi minyak berlebih pada kulit. Padahal untuk jenis kulit wajah kering mungkin sudah mengalami kehilangan kelembaban alami pada wajah.

Itulah sebabnya, pemilihan bedak yang tidak tepat untuk kulit kering dapat menyebabkan hasil makeup terlihat cakey, patchy atau tidak menempel sempurna pada wajah. 

Rekomendasi bedak untuk kulit kering, sebaiknya memilih bedak yang memiliki kandungan tertentu untuk menjaga dan mempertahankan kelembaban alami pada wajah. Seperti bahan skincare Squalane Oil dalam Holy Perfecting Pressed Powder dari Looké Cosmetics.

Squalane Oil dalam bedak padat Looké tidak hanya mampu melembabkan dan menghidrasi kulit wajah saja, tapi memiliki kemampuan mengontrol sebum dengan baik. Sehingga, selama menggunakan bedak padat Looké tidak menyebabkan kulit wajah semakin berminyak ataupun lebih terasa kering.

Bedak Untuk Kulit Normal Atau Kombinasi

Goddess yang memiliki kulit normal atau kombinasi dapat menggunakan jenis bedak tabur atau bedak padat. Hanya saja, perhatikan beberapa area wajah yang cenderung kering atau berminyak.

Untuk area wajah yang lebih kering, pastikan sebelum mengaplikasikan bedak sudah menggunakan pelembab terlebih dahulu. Sedangkan untuk area wajah yang lebih berminyak dapat diaplikasikan bedak tabur menggunakan brush. 

Nah, bagaimana Goddess apakah tips memilih bedak ini cukup membantu? Langsung saja coba gunakan Holy Smooth and Blur Loose Powder atau Holy Perfecting Pressed Powder yang bisa kamu dapatkan di seluruh Official Distributor Looké Cosmetics.